Pada Selasa, 23 April 2024, Departemen Mikrobiologi Pertanian melaksanakan Yudisium dengan jumlah mahasiswa yang diyudisium sebanyak lima mahasiswa di Perpustakaan Mikrobiologi Gedung AGLC lantai 4. Lima mahasiswa tersebut akan mengikuti wisuda di bulan Mei 2024. Tiga mahasiswa di bawah bimbingan penelitian Ir. Ngadiman, M.Si., Ph.D. dengan topik penelitian hubungan mikroorganisme bermanfaat terhadap pertumbuhan tanaman pangan dan pengendalian patogen. Satu mahasiswa di bawah bimbingan penelitian Prof. Ir. Triwibowo Yuwono, Ph.D. dengan topik penelitian formulasi rizobakteri osmotoleran sebagai pupuk hayati, dan satu mahasiswa di bawah bimbingan penelitian Prof. Ir. Irfan Dwidya Prijambada, M.Eng., Ph.D dengan topik penelitian biosianidasi emas oleh Chromobacterium violaceum. Tiga dari lima mahasiswa berhasil lulus dengan predikat Cumlaude dengan IPK di atas 3,70.
Perwakilan dosen, yaitu Bu Susanti dan Bu Desi memberikan pesan kepada para lulusan bahwa kehidupan pasca kampus perlu menerapkan formula ABC. ABC merupakan singkatan dari A= Aktifkan networking . B= Bersyukur dan bersabar, C= Selalu update cita-cita yang dimiliki. Mahasiswa yang diyudisium juga diberi kesempatan untuk menyampaikan kesan pesannya, mereka bersyukur dan bangga dapat berkuliah di mikrobiologi. banyak pengalaman, ilmu, dan relasi yang didapat selama berkuliah di mikrobiologi. Mereka juga berharap semoga mikro menjadi lebih baik, lebih maju, lebih dikenal di masyarakat, dan menghasilkan alumni-alumni yang membanggakan dan bermanfaat dan para dosen selalu diberi kesehatan.
Sinergi ini menjadi bukti kuat untuk mencapai tujuan SDG 1: No Poverty, SDG 2: Zero Hunger, SDG 4: Quality Education, dan SDG 8: Decent Work and Economic Growth.
Selamat para lulusan baru Mikro!